Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

5 Oli Motor Matic Terbaik 2023

Oli adalah salah satu komponen yang paling penting di setiap motor, baik itu motor matic, motor bebek bertransmisi manual atau pun motorsport/moge, fungsi dari oli  untuk melumasi bagian dalam mesin agar kinerjanya lancar dan tidak bergesekan langsung dengan setiap komponen yang ada didalammya. Oli juga berfungsi menjaga suhu mesin tetap stabil serta bersih dari kotoran.  

karena fungsinya yang vital, pemilik motor perlu teliti dalam memilih oli untuk mesin motornya. Salah satu tips pilih oli, selalu gunakan kekentalan sesuai dengan rekomendasi pabrikan motor. Contoh ketika diminta pakai kekentalan 10w-30, maka jangan pernah berpindah ke tipe yang lain. Nah, kali ini kita akan membahas 5 oli terbaik untuk motor matic.

1.               1.   Shell Advance AX7 Matic

Yang pertama ada oli dari pabrikan Shell. Dinamai Shell Advance AX7 Matic, karena oli ini dirancang khusus oleh pabirkan Shell untuk pengguna motor matic. Tipe Shell Advance AX7 Matic sangat cocok digunakan untuk kondisi jalan yang macet atau sering stop and go.

Shell ADVANCE


Dibekali dengan teknologi Rebiality, Control, and Enjoyment atau RCE, oli ini  diklaim mampu mengurangi getaran dan suara pada mesin, membuat akselerasi jadi lebih enteng, dan menghilangkan endapan pada mesin. Shell Advance AX7 Matic juga menjanjikan perfoma yang lebih tahan lama. Lihat spesifikasi lengkap dibawah ini :

SAE: 10W-30 / 10W-40
JASO: MB
API: SM
Semi Sintetik
Volume: 0,8 liter atau 800 mililiter
Harga oli Shell Advance AX7 Matic : Rp 45.000-55.000

2.      Yamalube Super Matic

Yamalube Super Matic


Yamalube Super Matic bias dikatakan oli terbaik yang diproduksi oleh pabrikan Yamaha saat ini. Kelebihan dari Yamalube Super Matic yaitu sudah Full Synthetic dan stabil pada temperatur tinggi, kekentalan olinya tetap terjaga. Bagi anda yang sering melakukan perjalanan jauh sangat disarankan untuk menggunakan Yamalube Super Matic, karena suhu mesin tetap terjaga sehingga membuat performa motor tetap optimal. Lihat spesifikasi lengkap dibawah ini :

Full Synthetic
SAE: 10W-40
JASO: MB
Volume: 1 liter
Harga Yamalube Super Matic: Rp 55.000-60.000

3.      TOP 1 Action Matic

Siapa yang tidak kenal dengan oli Top 1? Pasti kita pengguna motor tau dong dengan oli dari pabrikan satu ini. Sejak dulu brand dari TOP 1 sudah diakui secara internasional karena kualitasnya yang sangat baik. TOP 1 tentu memiliki bermacam jenis oli. Namun kali ini kita akan membahas TOP 1 Action Matic yang dikhususkan untuk motor matic.

Top 1 Action Matic


TOP 1 Action Matic memiliki standar JASO dan API yang telah disesuakan dengan keluaran motor terbaru sehingga dapat bekerja optimal pada mesin dalam menjaga gesekan komponen dalam mesin, sehingga suara mesin tetap halus juga menjaga suhu mesin tetap stabil. Lihat spesifikasi lengkap dibawah ini :

API Service: SN
SAE: 10W-30 / 10W-40 (Tingkat kekentalan sesuaikan dengan motor yang dipakai)
JASO: MB
Volume: 1 liter dan 0,8 liter
Harga oli TOP 1 Action Matic: Rp 45.000-50.000

4.      MOTUL Scooter LE 10W30

Motul adalah brand yang sangat popular di dunia balap roda dua. Kualitasnya tak diragukan lagi karena balap motor paling bergengsi didunia pun yakni MotoGP menggunakan oli dari MOTUL. Tapi kali ini kita masih membahas oli untuk matic ya bukan untuk kebutuhan balap sesuai judul hehe…

Motul


Motul Scooter LE 10w30 memang dikhususkan untuk motor matic terutama yang sudah menggunakan injeksi. Oli tersebut sudah menggunakan bahan 100% Sintetik sehingga sangat baik dalam menjaga mesin dari keausan dan korosi, suhu tetap optimalsehingga mesin sehat untuk jangka lama. Lihat spesifikasi lengkap dibawah ini :

SAE: 10W-30
JASO: MB
API: SL
Semi Sintetik
Volume: 0,8 liter
Harga oli Motul: Rp 70.000-75.000

5.      Repsol Moto 4T 10W30 Matic

Repsol Moto 4T Matic


Repsol??? Pasti yang terbayang dikepala kita adalah MotoGP, karena brand tersebut diatas adalah sponsor utama dari tim yang menaungi mega bintang MotoGP Marc Marquez yaitu Repsol Honda Team. Nah dari situ kita tau kualitas dari oli Repsol Moto4T 10w30 Matic dari Top Brand Repsol yang dikhususkan untuk motor matic. Oli dari Repsol ini juga sudah memenuhi standar dari API dan JASO sehingga sangat baik dalam perawatan komponen bagian dalam mesin. Lihat spesifikasi lengkap dibawah ini :

API Service: SJ
SAE: 10W30
JASO: MB
Volume: 0,8 liter atau 800 mililiter
Harga oli Repsol Moto 4T Matic: Rp 45.000-50.000

Sekian dulu pembahasan oli terbaik yang admin rasa cocok untuk kebutuhan motor matic kita. Pantau terus artikel berikutnya di jalanpencerah.com